Inilah 5 Pernyataan Paus Benediktus XVI Yang Kontroversial

Inilah 5 Pernyataan Paus Benediktus XVI Yang Kontroversial - Paus Benediktus XVI akhirnya secara resmi mundur dari jabatannya sebagai pemimpin Vatikan pada Kamis (28/2). Paius meletakkan jabatannya kemarin dan ditandai dengan ibadah atau misa terakhir yang dihadiri sekitar 200 ribu umat Katolik dari seluruh penjuru dunia.

Selama Paus Benediktus XVI memimpin, banyak pula pernyataan Paus yang bernama asli Joseph Ratzinger ini dianggap menimbulkan berbagai kontroversial. Apa saja pernyataan kontroversialnya itu?

1. Menyatakan Tuhan Tidur
Banyaknya permasalahan dalam tubuh Vatikan dan gereja Katolik, saat Paus Benediktus XVI menjabat membuat dia merasa Tuhan seperti sedang tidur dan membiarkan dirinya ternoda oleh beberapa skandal.

2. Memberi Gelar Kehormatan Pada Diri Sendiri
Kesaksian juru bicara Vatikan, Pastur Frederico Lombardi, dalam kemunduran Paus Benediktus XVI mengatakan Paus Benediktus suka memberi gelar kepada dirinya sendiri. Frederico menambahkan, Paus sering menyebut dirinya sebagai Paus Luar Biasa.

3. Kecam Embargo Ekonomi atas Kuba
Dalam lawatan ke Ibu Kota Havana, Kuba, tahun lalu Paus Benediktus XVI mengeluarkan pernyataan mengejutkan. Dia mengecam embargo ekonomi negara-negara barat atas Kuba selama setengah abad terakhir dan menyengsarakan rakyat negara itu.

4. Menganulir Penggunaan Kondom
Pada 2010 Paus Benediktus XVI melarang keras umat Katolik memakai kondom lantaran benda ini dipercaya menjadi pemicu seks bebas. Mereka yang menggunakan pelindung saat berhubungan harus bertanggung jawab atas dosa diri dan pasangannya.

Namun tahun lalu sikap Vatikan melunak. Sekretaris Negara Vatikan Kardinal Tarcisio Bertone mewakili Benediktus XVI berujar Takhta Suci memperbolehkan umat Katolik menggunakan kondom untuk mencegah virus HIV-AIDS.

5. Perang dengan Kaum Gay
Dari semua pernyataannya, pernyataan inilah yang paling mengundang reaksi keras dari berbagai pihak. Paus Benediktus XVI mengatakan kaum gay merupakan kelompok tidak bermartabat. | merdeka.com

0 Response to "Inilah 5 Pernyataan Paus Benediktus XVI Yang Kontroversial"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.